TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 29:9

Konteks
29:9 Sebab mereka bernubuat palsu q  kepadamu demi nama-Ku. Aku tidak mengutus r  mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 29:23

Konteks
29:23 oleh karena mereka telah melakukan kebebalan di Israel 1 , telah berzinah s  dengan isteri sesama mereka dan telah mengucapkan demi nama-Ku perkataan dusta yang tidak Kupesankan kepada mereka. Aku sendirilah yang mengetahui t  dan menyaksikannya, u  demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 14:14-15

Konteks
14:14 Jawab TUHAN kepadaku: "Para nabi itu bernubuat palsu 2  b  demi nama-Ku! Aku tidak mengutus c  mereka, tidak memerintahkan mereka dan tidak berfirman kepada mereka. Mereka menubuatkan kepadamu penglihatan bohong, d  ramalan kosong e  dan tipu rekaan hatinya sendiri. 14:15 Sebab itu beginilah firman TUHAN mengenai para nabi yang bernubuat demi nama-Ku, padahal Aku tidak mengutus mereka, dan yang berkata: Perang dan kelaparan tidak akan menimpa negeri ini--:Para nabi itu sendiri akan habis mati f  oleh perang dan kelaparan! g 

Yeremia 23:21

Konteks
23:21 "Aku tidak mengutus y  para nabi itu, namun mereka giat; Aku tidak berfirman kepada mereka, namun mereka bernubuat.

Yeremia 28:15-17

Konteks
28:15 Lalu berkatalah nabi Yeremia kepada nabi Hananya: "Dengarkanlah, hai Hananya! TUHAN tidak mengutus x  engkau, tetapi engkau telah membuat bangsa ini percaya kepada dusta. y  28:16 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku menyuruh engkau pergi dari muka bumi. z  Tahun ini juga engkau akan mati, a  sebab engkau telah mengajak murtad b  terhadap TUHAN." 28:17 Maka matilah c  nabi Hananya dalam tahun itu juga, pada bulan yang ketujuh.

Yehezkiel 13:8-16

Konteks
13:8 Sebab itu, beginilah firman Tuhan ALLAH, oleh karena kamu mengatakan kata-kata dusta dan melihat perkara-perkara bohong, maka Aku akan menjadi lawanmu, t  demikianlah firman Tuhan ALLAH. 13:9 Aku akan mengacungkan tangan-Ku melawan nabi-nabi yang melihat perkara-perkara yang menipu dan yang mengucapkan tenungan-tenungan bohong; u  mereka tidak termasuk perkumpulan umat-Ku dan tidak akan tercatat dalam daftar v  kaum Israel, dan tidak akan masuk lagi di tanah Israel; dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah Tuhan ALLAH. w  13:10 Oleh karena, ya sungguh karena mereka menyesatkan x  umat-Ku dengan mengatakan: Damai y  sejahtera!, padahal sama sekali tidak ada damai sejahtera 3 --mereka itu mendirikan tembok dan lihat, mereka mengapurnya z -- 13:11 katakanlah kepada mereka yang mengapur tembok itu: Hujan lebat akan membanjir, rambun a  akan jatuh b  dan angin tofan akan bertiup! c  13:12 Kalau tembok itu sudah runtuh, apakah orang tidak akan berkata kepadamu: Di mana sekarang kapur, yang kamu oleskan itu? 13:13 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Di dalam amarah-Ku Aku akan membuat angin tofan bertiup dan di dalam murka-Ku hujan d  lebat akan membanjir, dan di dalam amarah-Ku rambun e  yang membinasakan f  akan jatuh. 13:14 Dan Aku akan meruntuhkan tembok g  yang kamu kapur itu dan merobohkannya ke tanah, supaya dasarnya h  menjadi kelihatan; tembok kota itu akan runtuh i  dan kamu akan tewas di dalamnya. Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. 13:15 Begitulah Aku akan melampiaskan amarah-Ku atas tembok itu dan kepada mereka yang mengapurnya dan Aku akan berkata kepadamu: Lenyap temboknya dan lenyap orang-orang yang mengapurnya, 13:16 yaitu nabi-nabi Israel yang bernubuat tentang Yerusalem dan melihat baginya suatu penglihatan mengenai damai sejahtera, padahal sama sekali tidak ada damai sejahtera, demikianlah firman Tuhan ALLAH. j "

Yehezkiel 13:22-23

Konteks
13:22 Oleh karena kamu melemahkan hati orang benar dengan dusta, s  sedang Aku tidak mendukakan hatinya, dan sebaliknya kamu mengeraskan hati orang fasik, sehingga ia tidak bertobat dari kelakuannya yang fasik itu, dan kamu membiarkan dia hidup. t  13:23 Oleh sebab itu kamu tidak lagi melihat perkara-perkara u  yang menipu dan mengucapkan tenungan-tenungan v  bohong; Aku akan melepaskan w  umat-Ku dari tanganmu dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. x "

Yehezkiel 13:2

Konteks
13:2 "Hai anak manusia, bernubuatlah melawan nabi-nabi 4  i  Israel, bernubuatlah dan katakanlah kepada mereka yang bernubuat sesuka hatinya j  saja: Dengarlah firman TUHAN! k 

Pengkhotbah 2:1

Konteks
Hikmat dan kebodohan adalah hal yang sia-sia
2:1 Aku berkata dalam hati: "Mari, aku hendak menguji kegirangan! w  Nikmatilah kesenangan! Tetapi lihat, juga itupun sia-sia 5 ."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[29:23]  1 Full Life : MELAKUKAN KEBEBALAN DI ISRAEL.

Nas : Yer 29:23

Allah menganggapnya suatu kebebalan bila menyampaikan berita-Nya dan pada saat bersamaan melakukan perzinaan dan perbuatan amoral lainnya. Karena perbuatan itu, dua nabi yaitu Ahab dan Zedekia (ayat Yer 29:21) akan dibunuh di depan banyak orang. Para pemimpin gereja masa kini yang hidup di dalam perzinaan sambil memberitakan Firman Allah juga akan menghadapi hukuman Allah yang berat

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[14:14]  2 Full Life : PARA NABI ITU BERNUBUAT PALSU.

Nas : Yer 14:14

Umat Allah harus menyadari bahwa ada nabi yang mungkin bernubuat palsu dan secara tidak benar mengatakan telah menerima penglihatan dari Tuhan; karena itu semua nabi harus diuji sesuai dengan standar-standar Alkitab

(lihat cat. --> 1Kor 14:29;

[atau ref. 1Kor 14:29]

lihat art. GURU-GURU PALSU).

[13:10]  3 Full Life : PADAHAL ... TIDAK ADA DAMAI SEJAHTERA.

Nas : Yeh 13:10

Para nabi palsu itu membujuk bangsa itu dengan perasaan aman yang palsu dengan memberitakan damai sejahtera dan keselamatan Allah pada mereka sekalipun mereka terus memberontak terhadap hukum-hukum-Nya; karena hal ini Allah akan menumpas mereka dari bangsa Israel dan keselamatan-Nya

(lihat cat. --> Yeh 13:2 sebelumnya).

[atau ref. Yeh 13:2]

  1. 1) Dewasa ini ada nabi-nabi palsu di dalam gereja yang mengajarkan bahwa seorang dapat menjadi orang percaya sejati dan memiliki hidup kekal di dalam Kristus, meskipun pada saat yang sama masih melakukan dan menikmati dosa kebejatan, keserakahan, homoseksualitas, sihir atau jenis kejahatan lain yang keji.
  2. 2) Rasul Paulus menyatakan bahwa orang-orang percaya jangan tertipu oleh kata-kata bohong itu (Ef 5:6), karena orang yang melakukan hal-hal itu tidak akan mewarisi kerajaan Allah

    (lihat cat. --> 1Kor 6:9;

    lihat cat. --> Gal 5:21;

    lihat cat. --> Ef 5:5).

    [atau ref. 1Kor 6:9; Gal 5:21; Ef 5:5]

[13:2]  4 Full Life : BERNUBUATLAH MELAWAN NABI-NABI.

Nas : Yeh 13:2-23

Allah mengutuk para nabi palsu dari Israel karena mereka bernubuat bahwa tidak akan ada hukuman yang datang. Mereka bernubuat palsu dengan mengatakan bahwa bangsa itu aman sekalipun mereka hidup dalam dosa dan penyembahan berhala

(lihat cat. --> Yer 6:14;

lihat cat. --> Yer 23:17).

[atau ref. Yer 6:14; 23:17]

Allah melawan nabi-nabi semacam itu (ayat Yeh 13:8).

[2:1]  5 Full Life : KESENANGAN ... ITU PUN SIA-SIA.

Nas : Pengkh 2:1-11

Salomo menceritakan bagaimana ia telah mencoba kesenangan, kekayaan, dan kenikmatan budaya dalam usaha menemukan kepuasan dan hidup yang menyenangkan; namun semua ini tidak menghasilkan kebahagiaan sejati -- hidup masih tidak memuaskan (ayat Pengkh 2:11). Kita hanya dapat menemukan sejahtera, kepuasan, dan sukacita abadi apabila mencari kebahagiaan dalam Allah dan kehendak-Nya.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA